Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kelima Bulan Agustus 2024, Ada 2 Film Baru

Jika 2 minggu lalu ada film Indonesia yang menggabungkan antara genre horor dan komedi jadi satu, maka minggu ini keduanya sendiri-sendiri. Rumah produksi Imajinari kembali mengeluarkan film terbarunya dengan membawa banyak bintang dari Indonesia Timur dengan genre komedi. Sedangkan horornya?

Adalah film yang diproduksi Leo Pictures. Filmnya sudah mencuri perhatian sebelum filmnya tayang karena sempat disomasi MUI. Bahkan, terbaru juga disomasi oleh sekelompok pihak yang mengaku sebagai praktisi pengobatan alternatif. 

Thaghut

Perjalanan film Thaghuf sudah menuai kontroversi sejak mengumumkan akan tayang. Film berdurasi 102 menit ini banyak dibintangi nama-nama populer, seperti Ria Ricis, Dennis Adhiwara, Arbani Yasiz, Yasmin Napper dan lainnya.

Filmnya yang awalnya berjudul Kiblat ini terlihat sangat serem dari poster yang sekarang dipublish. Film yang disutradarai Bobby Prasetyo ini bisa ditonton kalangan remaja (13+).

Bila nonton video trailernya, penonton akan diajak mengunjungi sebuah perkampungan di mana tinggal seseorang yang dianggap sakti namun telah tiada. Berniat untuk berziarah, anggota keluarga yang datang malah terlibat sesuatu yang dianggap tabu dan rahasia.

Tayang di bioskop Kota Semarang, film Thaghut mendapatkan 9 bioskop. Jumlah yang cukup banyak untuk hari pertama rasanya.

  1. Java
  2. Central City
  3. Citra
  4. DP
  5. Paragon
  6. Queen
  7. The Park
  8. Setiabud
  9. Uptown

Kaka Boss

Tahun 2024 memang tahunnya Imajinari yang sudah kembali dengan karya terbarunya kamis minggu ini lewat film Kaka Boss. Mengusung genre komedi yang dicampur drama, filmnya sangat panjang durasinya, yaitu 2 jam lebih 1 menit.

Duduk di bangku sutradara sekaligus penulis adalah Arie Kriting. Kentalnya para komika dalam rumah produksi Imajinari juga terlihat dalam daftar produser yang ditempati Ernest Prakasa dan Dipa Andika.

Termasuk beberapa nama lain yang meramaikan filmnya seperti Mamat Alkatiri dan Abdur Arsyad. Film ini juga jadi debut Nowela Mikhelia di layar lebar yang merupakan seorang penyanyi.

Yang menarik adalah pemeran utamanya yang berperan sebagai debt collector sukses, yaitu Godfred Orindeod. Namanya tidak diragukan lagi dalam industri perfilman, namun untuk menjadi pemeran utama dengan genre drama komedi, ini adalah yang pertama kalinya. 

Di Kota Semarang sendiri, film Kaka Boss langsung melibas seluruh bioskop yang jumlahnya ada 11 tempat. Bakal mengikuti kesuksesan film Agak laen yang menembus box office?

6 film Indonesia

Kami rasa 2 film yang baru dirilis akan mampu bersaing dengan film yang masih sedang tayang. Kehadiran film Thaghut semakin memperkuat dominasi horor minggu ini.

Selain film Kaka Boss yang sukses menguasai seluruh bioskop, film Kang Mak juga masih belum mau turun dari jumlah yang sama dengan film Kaka Boss. Menarik pertarungan minggu ini. Siapa yang keluar esoknya dari bioskop?

  1. Kaka Boss 🆕
  2. Thaghut 🆕
  3. Kromoleo 
  4. Dosen Ghaib 
  5. Kang Mak 
  6. Rumah Dinas Bapak 

Selain 2 film yang baru masuk, ada juga film yang terpaksa angkat kaki, yaitu Azzamine. Film bergenre drama dibalut asmara dengan bumbu religi kurang mampu menarik perhatian penonton di Kota Semarang kali ini.

Mari pergi ke bioskop sebelum filmnya menghilang.

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Film Bila Esok Ibu Tiada Jadi Film Box Office Ke-18 Usai Tembus 1 Juta Penonton Dalam 3 Hari Penayangan

Puang Bos, Film Ke-12 yang Tayang Terbatas Tahun 2024

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Ketiga Bulan November 2024, Ada 3 Film Baru

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kedua Bulan November 2024, Ada 2 Film Baru dan 1 Terbatas

Tayang Perdana di Kota Semarang, Film Bila Esok Ibu Tiada Sukses Kuasai Seluruh Bioskop