Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Ketiga Bulan Agustus 2024, Ada 2 Film Baru

Kamis minggu ketiga, bioskop kedatangan 2 film bergenre horor. Tambahan ini membuat bioskop di tempat tinggal kami (Semarang) sekarang semuanya bergenre horor semua. Wah, akhirnya genre ini langsung menguasai seluruh bioskop. Bahkan, salah satu film barunya tayang hari ini juga sukses kuasai bioskop. Film apa-apa kira?

Entah kapan terakhir melihat daftar film yang tayang di Kota Semarang semuanya tentang film bertema hantu. Yang membedakan, kombinasinya. Jika kamu mengikuti perkembangan film Indonesia, maka sudah tahu kan genre mana yang dicampurkan?

Kang Mak (From Pee Mak)

Diadaptasi dari film sukses Thailand yang berjudul Pee Mak, Falcon Pictures kembali me-remake film dari luar negeri. Rumah produksi ini memang soal promosi adalah yang terbaik menurut kami. Jadi, tidak heran hari rilis perdana sudah langsung sukses menguasai seluruh bioskop di Kota Semarang.

Jika kamu pernah nonton film aslinya, mungkin tak jauh beda alur ceritanya. Film ini punya banyak bintang yang dihadirkan seperti Vino G Bastian, Indro Warkop, Tora Sudiro, Marsha Timothy, Andre Taulany, Tarzan, TJ, dan Aming.

Kombinasinya dengan pemain dari Stand Up semakin menambah kental film ini mengajak penonton selalu tertawa diantara kegelisahan kisahnya. Ada Indra Jegel, Rigen Rakelna, Ananta Rispo dan bintang tamu spesial, Jirayut.

Namun entah akan sesukses apa, mengingat durasinya sangat panjang, yaitu 2 jam lebih. Mampukah kesuksesan film aslinya menular pada film remake-nya?

Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu

Jika film Kang Mak membawa tren genre horor yang dibalut komedi, maka film Dosen Gain genrenya sedikit lebih serius karena membalut horor dengan drama. Bahkan, menaruh label filmnya dibatas usia dewasa (17+).

Film yang diangkat dari kisah nyata yang lagi-lagi karena viral ini membawa latar perkuliahan di dalam ceritanya. Yah, sudah ketebak dari judulnya kan?

Di Kota Semarang, film berduari 96 menit mendapatkan 7 bioskop. Daftarnya sebagai berikut :

  1. Java
  2. Central City
  3. Citra
  4. DP
  5. Tentrem
  6. The Park
  7. Setiabudi

Ada pemandangan menarik dari daftar di atas, di mana bioskop Tentrem tumben ngambil bagian yang biasanya sulit menaruh film Indonesia. Ya, kecuali dirasa memang filmnya memberi nilai lebih seperti kekuatan promosi Kang Mak.

5 film Indonesia

Film Sekawan Limo masih memimpin dengan penayangan lebih dari sebulan di Kota Semarang. Dari semua film di bawah ini, seperti yang kami sebut sebelumnya, filmnya semua bergenre horor. Bioskop diteror hantu?

  1. Dosen Ghaib 🆕
  2. Kang Mak 🆕
  3. Rumah Dinas Bapak 
  4. Sakaratul Maut 
  5. Sekawan Limo

Andai saja ada tiket gratis buat nonton? Sayang keadaannya sudah tidak seperti dulu lagi. Kami sedikit kesulitan untuk menaruh konten ulasan/review film sekarang.

Kamu mau nonton yang mana?

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kedua Bulan September 2024, Ada 2 Film Baru dan 1 Terbatas

Tayang Perdana di Kota Semarang, Film Laura Sukses Kuasai Seluruh Bioskop

Dirilis 21 Maret 2024, Film Dua Surga Dalam Cintaku Tayang 2 Hari di Kota Semarang

Harga Tiket di Bioskop Uptown Mall BSB City Semarang, Lebih Mahal?

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Pertama Bulan September 2024, Ada 3 Film Baru