Dirilis 9 Februari 2023, Film Gita Cinta dari SMA Selama 6 Hari di Kota Semarang

Film bergenre drama hadir kembali minggu kedua bulan Februari tahun ini. Momen Valentine sepertinya tidak ingin dilewatkan begitu saja. Apalagi kali ini kisah asmaranya diambil di era 80-an. Sesuatu yang menarik tentunya.

Film Gita Cinta dari SMA membawa Prilly Latuconsina sebagai salah satu pemain dari film yang disutradarai Monty Tiwa. Jelas, film ini kami rasa tidak ingin sekedar lewat saja di bioskop.

Selain menawarkan kisah yang romantis dengan sasaran penonton remaja sebagai kekuatan, Prilly punya penggemar besar yang diharapkan film berdurasi 103 menit ini bisa sukses. Setidaknya ditonton setengah juta.

Sinopsis dan video trailer

Cerita yang sudah familiar bagi kalangan milenial ke atas coba kembali didaur ulang dengan kemasan yang lebih segar. Film tentang cinta Galih dan Ratna yang berlatar Sekolah tentu sangat menarik menurut kami.

Kisah dimulai dari seorang murid pindahan ke Sekolah baru dan akhirnya bertemu dengan siswa bernama Galih. Tentu, sudah ketebak. Keduanya saling jatuh cinta. Tapi, lihat video trailernya.

Kepercayaan diri yang begitu tinggi sangat dimaklumi, tidak heran saat rilis film Gita Cinta dari SMA langsung mengambil 7 slot bioskop.

  1. 1. Java 
  2. Central City
  3. Citra
  4. DP 
  5. Paragon
  6. Tentrem
  7. Setiabudi

Sangat menjanjikan, bukan? Sayangnya, kisah cinta Galih dan Ratna hanya bertahan 6 hari di bioskop Kota Semarang. Jumlah penontonnya juga di luar prediksi kami, yaitu hanya 55 ribu lebih saja. Data ini kami ambil dari website filmindonesia.or.id saat film sudah turun hari ke-7.

https://dotsemarang.tumblr.com/post/713179820885000192/film-gita-cinta-dari-sma

6 film Indonesia

Film Gita Cinta dari SMA tidak sendiri saat dirilis minggu kedua. Masih ada film bergenre horor di hari yang sama, yaitu film Waktu Maghrib. Hingga tulisan ini kami publish, film Waktu Magrib bahkan sudah menembus 2 juta penonton lebih. 

  1. Waktu Maghrib🎟️
  2. Gita Cinta 🎟️
  3. Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang 
  4. Tasbih Kosong 
  5. Mangkujiwo 2 
  6. Jo Sahabat Sejati

...

Di Hari Kasih Sayang atau Valentine tahun 2023 hanya ada 2 film Indonesia yang mewakili momen tersebut. Selain film Gita Cinta dari SMA, masih tayang film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. Apakah kamu salah satu penontonnya?

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Film Bila Esok Ibu Tiada Jadi Film Box Office Ke-18 Usai Tembus 1 Juta Penonton Dalam 3 Hari Penayangan

Puang Bos, Film Ke-12 yang Tayang Terbatas Tahun 2024

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Ketiga Bulan November 2024, Ada 3 Film Baru

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kedua Bulan November 2024, Ada 2 Film Baru dan 1 Terbatas

Tayang Perdana di Kota Semarang, Film Bila Esok Ibu Tiada Sukses Kuasai Seluruh Bioskop