Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Keempat Bulan Juli 2023, Ada 2 Film Baru
Cukup mengejutkan 2 film yang dirilis minggu kemarin tumbang sebelum sepekan. Praktis, beberapa hari di bioskop Kota Semarang tidak ada film Indonesia. Semoga pekan terakhir bulan Juli tidak terulang kembali.
Kamis ini, 27 Juli, ada 2 film Indonesia baru yang dirilis di bioskop. Genre horor masih jadi satu diantara film yang biasa dirilis, meski akhir-akhir mudah tumbang (belum 1 minggu tayang). Lalu, ada genre drama romantis yang bakal mencuri perhatian menurut kami.
Mantra Surugana
Film yang diproduksi Peregrine Studios dengan Adhya Pictures berdurasi 98 menit dengan kategori penonton dewasa (17+). Saat kami mencari tahu infonya di google, filmnya menelan biaya hingga 3 milyar. Wow, film bergenre horor sekarang rasanya terdengar biasa jika menghabiskan biaya hingga milyaran.
Fakta lainnya dari film yang disutradarai Dyan Sunu Prastowo ini rupanya biayanya diperoleh dari crowdfunding. Mari bahas yang lain dulu.
Di Kota Semarang, film yang mengisahkan seorang mahasiswi baru yang tinggal di asrama ini mendapatkan 3 bioskop. Ada Central City, The Park dan Setiabudi.
Artikel terkait :
- Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Ketiga Bulan Juli 2023, Ada 2 Film Baru
- Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kedua Bulan Juli 2023, Tidak Ada Film Baru
- Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Pertama Bulan Juli 2023, Ada 1 Film Baru
- Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kelima Bulan Juni 2023, Ada 2 Film Baru
- Lainnya
Komentar
Posting Komentar