Hari ke-14, Film Buya Hamka Akhirnya Tembus 1 Juta Penonton


Film Buya Hamka jadi salah satu film yang sukses menembus box office atau 1 juta penonton diantara 4 film yang dirilis berdekatan dengan lebaran idulfitri. Apakah sesuai harapan?

Kami baru saja merilis artikel film Buya Hamka sebelumnya, ini hanya semacam artikel tambahan dan penghargaan atas kesuksesan yang diraih. Entah kenapa tahun 2023, rasanya film-film Indonesia kesulitan menembus 1 juta penonton.

14 hari

Mengutip situs trueid.id yang diposting bulan Mei 2023, film Buya Hamka mendapatkan angka 1 juta pada hari ke-14. Di Kota Semarang sendiri, filmnya mampu bertahan hampir 1 bulan atau 27 hari.

14 hari itu artinya 2 minggu, apakah cukup lama? Mengingat film pertama yang tembus 1 juta penonton tahun 2023, yaitu film Waktu Maghrib membutuhkan waktu 11 hari.

Dengan genre biografi, memang perjalanan Buya Hamka sebagai film terbilang tidak ringan. Apalagi harus dibagi beberapa bagian atau volume. 

Berbeda dengan film bergenre horor, yang rasanya cukup mudah. Film Sewu Dino yang tayang bersamaan Buya Hamka saja sudah tembus 1 juta sebelum satu minggu.

Lalu, bagaimana dengan film volume 2 dan 3-nya nanti Buya Hamka? Apakah akan sukses seperti yang pertama? Secara keseluruhan film Buya Hamka.

Untuk statistik jumlah penonton menurut wikipedia berjumlah 1.296.776 penonton dan berada diperingkat ke-3. Di atasnya ada film Waktu Maghrib dan Sewu Dino.

📝 Gambar : Screenshoot Youtube

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Film Vina: Sebelum 7 Hari Tembus 1 Juta Penonton, Jadi Film Box Office Ke-7 Tahun 2024

Tayang Perdana di Kota Semarang, Film Do You See What I See Sukses Kuasai Seluruh Bioskop

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kedua Bulan Mei 2024, Ada 1 Film Baru

Film The Architecture of Love (TAOL) Cinema Visit Semarang

Dirilis 25 Januari 2024, Film #OOTD: Outfit of The Designer Tayang 2 Hari di Kota Semarang