Dirilis 23 Maret 2023, Film Hantu Baru Tayang 8 Hari di Kota Semarang

Tidak melulu genre horor menakutkan, film Hantu Baru yang rilis bersamaan Jin Qorin datang dengan rasa komedi. Salah satu pemerannya ada Acha Septriasa. Sepert apa kisahnya?

Berdurasi 103 menit, film Hantu Baru diproduksi Keene Entertainment dan menempatkan Adink Liwutang duduk sebagai sutradara. 

Sinopsis dan video

Acha Septriasa yang berperan sebagai Sasa tidak menyadari bahwa dirinya sudah menjadi hantu. Padahal dia dan calon suaminya sedang merencanakan akan menikah.

Menjadi arwah penasaran karena keinginannya belum terpenuhi, Sasa kerap kali mendatangi keluarganya. Seiring waktu, ia bertemu dengan hantu-hantu yang lebih senior. Bakal kocak tentunya. 

Ada kutipan menarik dari Sasa yang membuat kami tertawa, katanya 'walau pun saya sudah meninggal, saya masih takut hantu'.😅

8 hari

Meski menyayangkan karena berharap bisa bertahan 2 minggu, setidaknya 8 hari lebih baik menurut kami. Hari perdana rilis, film Hantu Baru hanya mendapatkan 2 bioskop (Java dan DP Mall).

Tidak ada tambahan dan akhirnya hari ke-5, ada pengurangan bioskop. Sepertinya film Hantu Baru tidak menarik di bioskop keluarga 21.

Namun ada kejutan, hari ke-7, film Hantu Baru dapat tambahan 3 bioskop di Central City, Citra dan Majapahit. Sayangnya itu juga tak mampu mengangkat film lebih lama lagi bertahan.

Hari ke-9, tanggal 31 Maret 2023, filmnya dipastikan turun dari seluruh bioskop. Itu artinya film hanya bertahan 8 hari di Kota Semarang.

7 film Indonesia

Film Hantu Baru ditemani film-film yang sebagian besar bergenre horor. Apakah ini juga salah satu penyebabnya filmnya tidak begitu laku di Kota Semarang?

  1. Hantu Baru 🎟️
  2. Jin Qorin 🎟️
  3. Iblis Dalam Darah 
  4. Losmen Melati 
  5. Perjanjian Gaib 
  6. Waktu Maghrib
  7. Jalan Yang Jauh Jangan Lupa Pulang (Tayang kembali)

Meski menyasar segmen penonton remaja (13+), film bergenre horor komedi yang diusung Keene Entertainment hanya mendapatkan 14 ribu penonton saja (14.967). Untuk genre horor, ini sangat sedikit tentunya. Data ini mengutip dari wikipedia.

...

Jangan lupa perbarui info jadwal film Indonesia lewati Twitter Kofindo, khususnya kamu yang tinggal atau sedang berada di Kota Semarang. Sekalian, follow juga ya.

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tayang Perdana di Kota Semarang, Film Bila Esok Ibu Tiada Sukses Kuasai Seluruh Bioskop

Film Bila Esok Ibu Tiada Jadi Film Box Office Ke-18 Usai Tembus 1 Juta Penonton Dalam 3 Hari Penayangan

Puang Bos, Film Ke-12 yang Tayang Terbatas Tahun 2024

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kedua Bulan November 2024, Ada 2 Film Baru dan 1 Terbatas

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Ketiga Bulan November 2024, Ada 3 Film Baru