Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kedua Bulan Desember 2023, Ada 1 Film Baru

Wew, Kamis minggu kedua ini cukup menarik film barunya meski hanya ada satu saja yang dirilis di bioskop. Selain serem dan buat meringis, film ini diangkat dari komik populer pada era 80-an. 

Sudah pesan tiketnya? Jangan lupa mengajak kami. Hanya bercanda. Entah kenapa minggu ini hanya ada 1 film saja. Apakah ini karena film baru yang dirilis hari ini (14/12)? Atau karena film-film luar yang juga dirilis baru-baru ini juga?

Siksa Neraka

Hari pertama rilis, film besutan sutradara Anggy Umbara ini sempat trending topik di X atau Twitter. Kami yang mengalami era 90'an, cerita yang kami baca dari komiknya karya M. B. Rahimsyah memang sangat menakutkan.

Kami membayangkan seperti apa siksa di neraka yang dikisahkan. Sekarang, sudah diadaptasi ke layar lebar. Saat menonton video trailernya, adegan-adegan sadis yang selama kami bayangkan benar-benar memukau sekali. Terutama detail yang tampak autentik.

Rasanya film ini akan segera menyusul daftar box office tahun 2023. Bahkan, di Kota Semarang sendiri, film berdurasi 98 menit ini langsung mendapatkan 9 bioskop. Tinggal 2 bioskop lagi,  langsung deh menguasai Kota Semarang.

  1. Java
  2. Central City
  3. Citra
  4. DP
  5. Paragon
  6. Tentrem
  7. The Park
  8. Setiabudi
  9. Uptown

6 Film Indonesia

Dengan tambahan film bergenre horor minggu ini, komposisi film Indonesia rasanya sangat adil. Ya, ada 3 film bergenre horor dan 3 bergenre drama. Jadi, mau nonton yang mana hari ini?

  1. Siksa Neraka 🆕
  2. Malam Para Jahanam 
  3. Panggonan Wingit
  4. Jatuh Cinta Seperti di Film-film 
  5. Srimulat: Hidup Memang Komedi 
  6. 172 Days

...

Ikuti kami di Twitter @kofindo untuk mendapatkan jadwal film Indonesia di Kota Semarang. Jangan lupa follow dan terima kasih sudah menghubungi kami di sana (Twitter). 

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Film Vina: Sebelum 7 Hari Tembus 1 Juta Penonton, Jadi Film Box Office Ke-7 Tahun 2024

Tayang Perdana di Kota Semarang, Film Do You See What I See Sukses Kuasai Seluruh Bioskop

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kedua Bulan Mei 2024, Ada 1 Film Baru

Film The Architecture of Love (TAOL) Cinema Visit Semarang

Dirilis 25 Januari 2024, Film #OOTD: Outfit of The Designer Tayang 2 Hari di Kota Semarang