Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Kedua Bulan Februari 2025, Ada 4 Film Baru

Minggu ini bioskop Tanah Air kedatangan 4 film baru dirilis. Meski banyak seperti minggu pertama, minggu ini harap-harap cemas karena ada film Hollywood yang mempengaruhi jumlah layar yang tersedia. Film apakah itu?

Kamis minggu ke-2 bulan ini jatuh pada tanggal 13 Februari. Kali ini cukup berimbang genre filmnya yang tayang, 2 horor dan 2 drama. Tapi ada genre horor yang juga berbalut drama dalam ceritanya.

Oh ya, film Hollywood yang kami maksud adalah film Captain America: Brave New World. Jika ada yang baru mengikuti perjalanan film Indonesia, hadirnya film Hollywood sangat berpengaruh terhadap film-film Indonesia dulunya. 

Sekarang masih agak mending sih, meski tetap terpengaruh. Lupakan jargon cinta film Indonesia ketika minat penonton lebih cenderung film super hero dari luar.

Rumah Teteh - Story of Helena

Ah, maaf kebawa perasaan. Mari mulai dari film yang judulnya sangat ramah ini. Tapi, tunggu dulu. Film Rumah Teteh merupakan film bergenre horor berbalut drama. Bisa dilihat dari trailernya yang mencekam dari sebuah rumah.

Jadi jangan terkecoh dengan tulisan Tetehnya. Namun kamu boleh baper sama pemeran utamanya, yakni Nova Eliza. Meski umurnya sudah 44 tahun, beliau masih saja mempesona.

Film berating remaja (13+) ini berdurasi 86 menit. Selama film berjalan, latar rumah bakal dijumpai penonton seperti judulnya. Kisahnya sendiri diangkat dari kisah nyata yang sempat viral di X yang saat itu terjadi di Bandung pada tahun 2007.

  1. Mangkang
  2. DP

Di Kota Semarang sendiri, film yang diproduksi 786 Production dan RUMPI Entertainment ini hanya mendapatkan 2 bioskop saja. Daftar bioskopnya ada di atas tulisan ini.

Kampung Keramat

Film bergenre horor ke-2 adalah Kampung Keramat yang berdurasi 82 menit. Ratingnya sendiri untuk kategori penonton remaja (13+), agak ringan seharusnya meski dilihat dari posternya cukup menyeramkan juga.


Ada wajah-wajah familiar dalam film yang disutradarai Bram Ferino yang sekaligus merangkap sebagai penulis. Latar perkampungan akan sering kita jumpai dengan rasa horor. Ditambah kengerian dari kisah-kisah tumbal yang dikorbankan.
  1. Mangkang 
  2. Setiabudi
Di Kota Semarang sendiri nasibnya juga sama seperti film Rumah Teteh, yaitu hanya mendapat 2 bioskop saja. Apakah horor kali ini kurang menarik atau pengaruh film Hollywood.

Pintu Pintu Surga

Akhirnya memasuki genre drama sesungguhnya yang tidak sekedar melibatkan perasaan kasih sayang tapi keluarga besar. Apakah akan menjual kesedihan yang akan menaikkan tawar film ini akan bertahan lama?


Film Pintu Pitnu Surga berating dewasa (17+) dengan durasi 104 menit. Genre drama ini disutradarai oleh Adis Kayl Yurahmah di bawah bendera rumah produksi Dakaramira Studio.

Pemeran utamanya adalah Arya Saloka yang kali ini tampil bersama Susan Sameh dan Agla Artalidia. Oh ya, ada Oki Rengga juga main dalam film ini.
  1. Java
  2. Citra
  3. DP
Di Kota Semarang, nasibnya sedikit lebih baik karena mendapatkan jumlah bioskop lebih banyak. Ada 3 bioskop, daftarnya ada di atas.

Cinta Tak Pernah Tepat Waktu

Wah, nama Hanung Bramantyo seperti sebuah jaminan saja bahwa film ini sangat menarik. Beliau tidak hanya sebagai sutradara tapi juga merangkap penulis dan produser.


Film Cinta Tak Pernah Tepat Waktu berdurasi 110 menit dengan genre drama yang ditandai sebagai film berkategori remaja  (13+).

Film ini hasil garapan dari Novel karya Puthut AE. Kisah cinta dan patah hati akan beriringan dalam film yang memiliki banyak wajah-wajah familiar ini. Ada Slamet Rahardjo, Meriam Belina dan Dewi Irawan. 

Yang menarik, hadirnya Mira Filzah yang turut bermain dengan peran bernama Sarah. Wanita cantik ini berasal dari Malaysia dan dalam film pun ia juga diceritakan dari Malaysia juga. 
  1. Mangkang
  2. Java
  3. Central City
  4. Citra
Di Kota Semarang sendiri, film yang dikerjakan 3 rumah produksi ini, yaitu Dapur Film, Seven Skies Motion dan K Studio nasibnya lebih beruntung dari ke-3 film yang sama-sama baru dirilis. Ya, ada 4 bioskop di Kota Semarang yang memutar filmnya.

8 film Indonesia

Berita tentang film A Business Proposal yang sensasional akhirnya benar-benar menjadi pukulan telak bagi rumah produksi Falcon Pictures. Filmnya sudah keluar dan hanya mampu bertahan 1 minggu di Kota Semarang.
  1. Rumah Teteh 🆕
  2. Kampung Keramat 🆕
  3. Pintu Pintu Surga 🆕
  4. Cinta Tak Pernah Tepat Waktu 🆕
  5. Pulung Gantung 
  6. Petaka Gunung Gede ðŸ“¢
  7. Perayaan Mati Rasa ðŸ“¢
  8. 1 Kakak 7 Ponakan ðŸ“¢
Yang ikut menyusul keluar lainnya adalah film Pengatin Iblis yang sudah tayang lebih dari 2 minggu. Padahal genre horor, entah kenapa cepat pergi.

Dengan tambahan 4 film Indonesia dan 2 film yang keluar, bioskop di Kota Semarang masih memiliki 8 film Indonesia yang sedang ditayangkan. Tiga film sudah tembus box office (📢), kira-kira siapa lagi yang menyusul diantara ke-8 film tersebut?

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Paket Nonton Hemat Cinepolis Hadir Kembali di Bulan Puasa Tahun 2025, Ada Film yang Masih Tayang

Jadwal Bioskop Semarang: Kamis Minggu Pertama Bulan Maret 2025, Ada 4 Film Baru Bergenre Horor

Film Perayaan Mati Rasa jadi Film Kedua yang Tembus 1 Juta Penonton Tahun 2025 Usai Tayang 13 Hari

Review Film Petaka Gunung Gede

Hari Ke-4, Film Perayaan Mati Rasa Sukses Kuasai Seluruh Bioskop Kota Semarang